Tempat Diving dan Snorkeling favorit Di Laut Karimunjawa


Laut Karimunjawa merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Jawa Tengah tepatnya di tempat kelahiran RA Kartini, Kota Jepara, di kepulauan ini kita dapat menikmati keindahan alam bawah laut, kawasan ini menjadi lokasi diving dan snorkeling di Pulau Jawa.

Keindahan alam bawah laut Karimunjawa sangat beragam tak kurang dari 245 jenis Ikan hias dan ratusan fauna genera akuatik berkembang biak di perairan ini.

Selain menjadi tempat tinggal ratusan jenis Ikan Hias Karimunjawa juga merupakan rumah bagi beberapa hewan langka lainnya seperti penyu langka di Dunia yakni jenis Penyu sisik dan penyu Hijau, karena keaneka ragaman hayati yang terkandung di dalamnya tak heran jika Karimunjawa menjadi tempat favorit untuk diving dan snorkeling.

Spot terbaik di Karimunjawa untuk menyelam terdapat di bagian Utara dan Barat Pulau Karimunjawa, namun bagian Selatan dan Timur juga tak kalah indah, pasalnya di sebelah Barat terdapat pulau Geleang, sedangkan sebelah Timur Pulau Menjangan Besar, sementara di sebelah Utara dan Timur terdapat pulau Krakal Kecil dan pulau Kumbang yang juga menawarkan keindahan alam nan eksotis.


Bagi para wisatawan yang gemar menyelam Pulau Menjangan merupakan lokasi yang pas untuk snorkeling selain itu Anda dapat mengekplor keindahan Laut dengan menumpang Kapal yang telah di fasilitasi kaca di bagian bawahnya.

Dengan begitu para Penumpang dapat menyaksikan keindahan alam bawah Laut Karimunjawa tanpa merasa was – was.

Namun jika Anda ingin menghemat budget liburan alternative lain Anda bisa berkunjung ke Pulau Menjangan Besar, di museum ini Anda dapat melihat keindahan Alam bawah Laut Karimunjawa dari balik akuarium air laut raksasa, para pelancong dapat melihat dengan jelas beragam jenis ikan hias mulai dari Ikan hias berukuran kecil hingga Ikan Hiu yang dikenal sangat ganas.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Read The Affair Free

Read As You Like It No Fear Shakespeare Free